Tanya Jawab Seputar Pelimpahan Jasa 14
Pertanyaan :
Pertanyaan :
Ada seorang
teman yang sudah wafat, andaikata dia telah bertumimbal lahir, maka sekarang
kami melafal sutra dan nama Buddha lalu melimpahkan jasa kepadanya, atau
menggunakan namanya untuk mencetak buku sutra dan rupang Buddha, memupuk kebajikan,
apakah dengan demikian dia masih bisa memperoleh manfaat ini? Atau harus
menggunakan cara apa supaya rohnya bisa ber-Trisarana pada Buddha Amitabha?
Master Chin Kung Menjawab :
Begini sangat bagus, andaikata dia sudah terlahir
ke Alam Sukhavati, maka ini akan membantunya meninggikan tingkatan bunga
teratainya; sebaliknya jika belum terlahir ke Alam Sukhavati, tak peduli dia
berada di alam mana, dia juga dapat memperoleh manfaat ini, dapat meringankan
penderitaannya. Tradisi tahunan masyarakat memperingati leluhurnya, alasannya
ada di sini.
問: 有一個已故的道友,如果他已經去轉世了,我們現在為他念經、念佛迴向給他,或者用他的名字印經書、印佛像,幫助他造善因緣,這樣他能得到利益嗎?或者要用什麼方法才能使他的靈魂皈依阿彌陀佛?
答:這樣很好,如果他已經往生了,幫助他增高品位;如果沒有往生,無論在哪一道,他都能得利益,都能減少痛苦。民間每年祭祀祖先的道理也在此地。21-275-0001